Games

5 Game Android Terbaru Rilis Tahun 2020

Untuk kalian yang sedang mencari rekomendasi game terbaru untuk dimainkan di awal tahun ini. Nah disini kami akan merangkun game-game android terbaru yang harus kalian coba, Berikut ini 5 Game Android Terbaru Rilis Tahun 2020.

1. ROG – Rage of Gods

Game ROG – Rage of Gods

ROG – Rage of Gods adalah game mobile bertipe MMORPG dengan begitu banyak shinnies pada game ini, Mulai dari skill yang mencolok hingga peralatan yang kelap-kelip. untuk keseluruhan Game ROG – Rage of Gods cukup mirip dengan Game MMORPG Mobile pada umumnya.

Dalam game ini kalian memiliki misi untuk menjaga alam suci para dewa dari para iblis.
Dari sekian banyak game bertipe MMO. Game ini memiliki grafis yang cukup bagus serta memiliki sajian yang baik dengan efek pertarungan yang menarik. game ROG – Rage of Gods juga memiliki fitur yang cukup lengkap seperti fitur auto yang dihadirkan untuk mempermudah saat kalian melakukan proses levelling.

Genre : Role Playing
Size: 697MB
Download : PlayStore

2. Scroll of Onmyoji

Game Scroll of Onmyoji

Scroll of Onmyoji merupakan game android bertipe Game Mobie MMORG terbaru lainnya yang sudah bisa kalian mainkan ditahun 2020 ini. Game ini bergaya anime dimana kalian akan dimasukan ke dunia fantasi dan mengikuti alur cerita dari game Scroll of Onmyoji ini.

Dalam game ini kalian memiliki misi dimana kalian harus melawan invasi yang sudah dilakukan oleh para iblis.
Sebagai salah satu Game MMO Mobile, game ini memiliki fitur-fitur menarik dan berbagai fitur menarik yang sudah wajib ada didalam game MMORPG. Dengan penyajian game yang colorfull serta karakter yang imut sudah sewajarnya game ini masuk dalam jajaran Game android yang wajib kamu mainkan.

Genre: Role Playing
Size: 317MB
Download : PlayStore

3. Ragnarok Tactics

Ragnarok Tactics

Ragnarok Tactics dikembangan dengan konsep Game RPG Strategy, Berbeda dengan game Ragnarok biasanya yang bertipe Massively Multiplayer Online Role Playing Game atau yang lebih dikenal dengan MMORPG.

Dalam game ini kalian berperan sebagai komandan dari pasukan monster Ragnarok yang memiliki tugas untuk mengalahkan berbagai musuh dalam game ini. Karena merupakan Game RPG Strategy, tentu kalian harus memiliki strategi yang bagus untuk memulai dan memenangkan disetiap pertarungan.

Bagi kalian penggemar Ragnarok game ini wajib kalian coba, mengingat game ini sangat fresh dan berbeda dari game Ragnarok seperti biasanya.

Genre: Role Playing
Size: 543MB
Download : PlayStore

4. GT Car Simulator

GT Car Simulator

Game GT Car Simulator merupakan game bergenre Racing oven word yang bisa kalian mainkan secara online/offline.

Game yang memiliki berbagai lintasan berkendara dalam 5 tempat yang berbeda seperti bandara, kota hingga di gurun.

Di Game GT Car Simulator ini kalian bisa menjelajahi berbagai wilayah tersebut, dengan kontrol game yang lumayan cukup bagus.

Genre: Racing
Size: 263MB
Download : PlayStore

5. Public Transport Simulator

Public Transport Simulator

Bagi kalian yang suka denga game simulator, Game Public Transport Simulator ini harus kalian coba.

Kalian akan berperan sebagai pengemudi dalam game ini yang bertugas untuk mengantarkan penumpang sampai ditempat tujuan dengan selamat. Game simulator dengan kontrol yang cukup baik dalam memainkan game simulator diperangkat mobile kalian.

Game dengan ukuran yang relatif kecil yaitu 106MB. Untuk mode game ini sendiri yaitu Mode Offline, Jadi kamu hanya memerlukan koneksi internet saat mendownload game ini saja.

Genre: Simulation
Size: 106MB
Download: PlayStore

Itulah 5 Game Android terbaru yang wajib kalian mainkan. semoga bisa membantu bagi kalian yang sedang mencari game terbaru di tahun 2020 ini.

About the author

Ichijou

Seseorang yang suka membaca, menulis, dan melakukan hal yang berkaitan dengan Dunia Teknologi.

Leave a Comment