Games

5 Game Bertemakan Pokemon Android Terbaik

Game Pokemon merupakan game yang diadaptasi dari serial game anime di jepang. Serial anime ini memiliki banyak penggemar dari seluruh dunia. Game pokemon tidak hanya tersedia bagi pengguna PC, tetapi tersedia juga untuk Android, iOS dan juga nintendo.

Kalian sedang mencari game pokemon denga kualitas bagus, namun ukuran yang terbilang kecil? Nah, kali ini kami akan merekomendasikan beberapa game bertemakan pokemon paling banyak dimainkan.

Pockie Trainers

Pockie Trainers merupakan game bergenre Action RPG dengan tema pokemon. Game ini merupakan game online, dalam game ini kalian bisa menggunakan berbagai macam karakter pokemon untuk menyelesaikan sebuah misi.

Setiap karakter pokemon memiliki kekuatan dan skill yang berbeda-beda. Tidak hanya itu kalian juga bisa menangkap beragam jenis pokemon untuk kalian bawa ke medan pertemouran. Game dengan gameplay yang unik di dukung dengan graphic yang di sediakan dalam game ini membut nuansa dalam game menjadi menari serta colorful. Game ini hanya bisa dimainkan secara online.

Pokemon Mobile Baby

Pokemon Mobile Baby merupakan game dengan sajian grafis yang bagus serta dalam game ini tersedia banyak fitur yang cukup lengkap. Game dengan penyajian yang sangat menjanjikan membuat game ini semakin menarik untuk dimainkan.

Game ini sendiri memiliki gameplay turn based dengan perpaduan elemen strategi. Dalam pertarungan kalian bisa menggunkan skill-skill keren yang terdapat di pokemon yang kalian bawa, setiap karakter pokemon memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda-beda.

Tidak hanya itu kalian juga akan disuguhkan bergam cutscane keren dalam game Pokemon Mobile Baby. Game dengan penyajian keren serta penyajian grafis yang baik menjadi game ini cocok untuk di coba dan ditunggu perilisannya di PlayStore.

Pokemon Mobile Baby tidak bisa dimainkan secara offline. Jadi kalau kalian ingin mencoba game ini internet kalian harus keadaan online.

Cubemon 3D: MMORPG Monster Game

Game ini tidak sepenuhnya menyerupai pokemon, namun game ini sangat layak untuk kalian mainkan di saat senggang. Game ini bisa kalian undih di PlayStore secara gratis.

Di dalam game ini kalian bisa berburu dan menangkap berbagai jenis monster untuk dikoleksi. Kalian juga bisa bermain game ini dengan teman kamu secara online. Game Cubemon 3D: MMORPG Monster Game memiliki ukuran permainan yang cukup besar, tetapi walau begitu kalian tidak akan kecewa karan game ini memiliki penyajian yang bagus.

Pokemon Quest

Pokemon Quest merupakan game adventure yang dikembangkan oleh Nintendo dan juga The Pokemon Campany. Game ini pertama kali rilis pada bulan mei 2018 unuk Nintendo wsitch, iOS dan Android.

Game ini memiliki konsep permainan blok grafic dengan sajian yang colorful yang membuat game ini semakin menarik. Gaameplay dalam game ini terbilang cukup simple, kenpa cukup simple? Karena misi kalian dalam game ini hanya berburu pokemon liar serta bertarung melawan pokemon-pokemon tersebut. Gama ini juga bisa berjalan secara otomatis bila kalian mengaktifkan skill dari pokemon kalian.

Dalam game ini juga tersedeia fitur-fitur keren seperti autoplay yang bisa kamu gunakan saat berhadapan dengn lawan, kalian hanya perlu menonton.

Pocketown

Pocketown merupakan game bertemakan pokemon yang tidak ada di PlayStore. Walaupun begitu kalian bisa memainkan game ini dengan mengunduhnya di website tertentu. Dalam game ini kalian akan berpetualang untuk menjelajah serta menjalankan sebuah tugas.

Dalam game ini terdapat pilihan karakter pokemon yang bisa kalian gunakan. Tidak hanya itu kalian juga bisa mengoleksi serta menangkap pokemon liar. Di game Pocketown kalian bisa mengupgrade kekuatan karakter pokemon kalian, sehingga menjadi kuat dan peluang kemenangan kalian tinggi.

Itulah beberapa game pokemon yang kami rekomendasikan. Dalam game tersebut ada yang tersedia di Google PlayStore maupun yang tidak ada. Apakah kalian pernah memainkan salah sau game diatas? Coba share pengalaman kalian dikomentar.

About the author

Ichijou

Seseorang yang suka membaca, menulis, dan melakukan hal yang berkaitan dengan Dunia Teknologi.

Leave a Comment