Games

6 Game Sepak Bola Yang Seru Untuk Dimainkan Di PC

Kalian bosan dengan game bertemakan action, adventure dan FPS? Kalau begitu pas banget, kali ini kami akan merekomendasikan Game Sepak Bola yang seru untuk dimainkan. Game-game yang akan kami rangkum memiliki kualitas grafis yang baik dengan kontrol permainan yang bervariasi. Lanjut dengan 6 Game Sepak Bola Yang Seru Untuk Dimainkan Di PC.

Pro Evolution Soccer 2019 (PES 19)

Pro Evolution Soccer 2019 (PES 19)

PES 19 adalah game keluaran KONAMI dan Dikembangkan oleh PES Productions. Game simulasi sepakbola ini memiliki gameplay yang begitu realistis, dengan gameplay tersebut membuat pemain game ini seperti bermain sepakbola didunia nyata.

Di dalam game ini kalian memainkan pertandingan dengan berbagai format kompetisi seperti Cup maupun Lague.

Game ini menyediakan berbagai klub dan liga sepakbola didunia. Tidak hanya liga top eropa, ada juga liga dari benua lain seperti Campeonato National Scotiabank dan Superliga Quilmes Clasica.

FIFA 19

FIFA 19

FIFA 19 merupakan video game sepakbola yang dikembangkan oleh EA Vancouver. Game buatan EA ini memiliki berbagai fitur khusus yang dapat membuat kalian merasakan sensai bermain game dari berbagai posisi dan sepakbola ini berbasis PC yang masih tergolong baru.

Sama seperti seri FIFA sebelumnya, seri FIFA 19 ini juga memiliki visual grafik yang cukup bagus dan begitu detail. Karena inilah game ini dapat membuat para pemain merasakan kenyamanan selama bermain game satu ini.

Game ini juga memiliki begitu banyak kelebihan, salah satunya FIFA 19 memiliki lisensi dari setiap tim yang tersedia di game ini. Semua lisensi yang terkandung dalam tim berasal dari Liga-liga di Eropa.

Top Eleven

Top Eleven

Buat kalian yang berkeinginan menjadi pelatih sepakbola, game yang satu ini cocok untuk kalian mainkan. Pasalnya dalam game ini kalian bisa berlatih mulai dari formasi dan taktik sepakbola, tetapi aspek latihan yang lebih di utamakan dalam Top Eleven ini.

Dalam game ini semaikin baik kalian melatih pemain maka akan semakin besar peluang untuk memenangkan dari setiap pertandingan. Game ini tidak hanya bisa dimainkan di PC, kalian juga bisa memainkan game ini di Ponsel maupun Konsol.

Football Manager 2019

Football Manager 2019

Seperti halnya Top Eleven, game Football Manager 2019 ini juga sangat cocok bagi kalian yang berobsesi menjadi pelatih sepakbola. Dalam game ini tersedia banyak klub dari 50 negara, total ada 2.500 klub bola yang bisa kalian latih bahkan klub dari indonesia pun tersedia dalam game satu ini.

Sama seperti Video Game Sepakbola lain, game yang satu ini juga menyajikan VAR dan Goal Line Technology. Visual Grafik dalam game ini begitu baik hingga dapat membuat kalian merasakan suatu pertandingan seperti di dunia nyata.

Lords of Football

Lords of Football

Lords of Football merupakan game simulasi kehidupan sepakbola yang dikembangkan oleh Geniaware srl. Dalam game ini tidak hanya mengatur strategi dan mencetak goal saja, kalian juga dapat mengatur kehidupan para pemain dibawah binaanmu.

Dalam game ini juga kalian bisa mengatur nasib para pemain, namun tidak hanya nasib para pemain kalian juga dapat menentukan nasib tim sepakbola asuhan kalian. Apakah kalian akan mengahncurkan tim asuhan kalian atau menjadikannya sebagai juara.

Sociable Soccer

Sociable Soccer

Game besutan Tower Studio ini berbeda dengan game sepakbola lainnya. Game ini mengusung konsep dengan visual retro seperti game pada tahun 90-an, kalian sendiri akan merasa sedang bernostalgia saat memainkan game satu ini.

Tidak hanya visual permainan yang berbeda dari game lain, game ini juga mempunyi berbagai kelebihan lain seperti kebebasan para pemain untuk mengkostum klub yang tersedia dalam game Sociable Soccer ini. Bahkan, kalian bisa membuat klub atau tim sepakbola sendiri.

Sociable Soccer juga menyediakan beragam klub dari berbagai negara dan Sociable Soccer juga dilengkapi dengan mode karier para para pemain.

Itulah Game Pilihan Sepak Bola yang bisa dimainkan di PC kalian. Semoga rekomendasi Game Sepak Bola diatas dapat membatu kalian yang sedang mencari game Video Game Simulai Sepak Bola.

About the author

Ichijou

Seseorang yang suka membaca, menulis, dan melakukan hal yang berkaitan dengan Dunia Teknologi.

Leave a Comment