Tutorial Games

Cara Menaikan Point Castile Rush Mode Hell Dalam Game Seven Knight

Menaikan Point Castile Rush Mode Hell Dalam Game Seven Knight

Dalam game seven knight ada mode yang pemain sukai, salah satunya mode Castile Rush, dimana pemain dituntut untuk sebanyak-banyaknya mengumpulkan point gold. Sehingga guild war nya menjadi no 1 untuk mode CR, untuk mendapatkan point sebanyak-banyaknya ada banyak cara sebagai member dalam guild agar mendapatkan point gold tertinggi tersebut salah satunya dengan melakukan pertarungan penggunakan auto clear untuk langkah pertama kemudian langkah ke dua di lanjut memainkan pertempuran untuk kedua kalinya, tetapi dalam memainkan pertermpuran kedua kali ini pemain akan kehilangan 5 point ruby untuk mengganti kunci masuk setelah menggunakan auto clear yang pertama.

Baca Juga : Mengenal Beberapa Mode Dari Game Seven Knight

Selain menggunakan mode CR auto clear, pemain juga harus memperhatikan persyaratan yang wajib pemain ketahui yaitu item yang di pakai setiap hero harus sesuai dengan pertempuran yang berada di mode CR. Hero untuk menjadi rekomendasi dalam Mode CR ini, kalian dapat menggunakan hero seperti : Lina, Aries atau Sieg, Ace atau Eileene, Rahel dan hero yang harus ada yaitu Shane. Hero-hero tersebut yang harus ada sebagai pendukung untuk pemain mendapatkan point gold tinggi, dan jangan lupa item yang di pakai setiap hero dalam mode ini harus sesuai agar skill yang ada dalam setiap pemain berfungsi optimal. Agar lebih jelas, saya akan rinci item apa saja yang cocok untuk dipakai setiap hero dalam menjalankan pertempuran mode hell dalam CR ini di bawah ini:

1. Shane

Shane adalah hero yang wajib ada untuk mode CR ini karena hero shane adalah hero yang mendapat julukan spesialis cr sebagai hitter ataupun pengumpul point terbanyak dari hero yang lainnya item yang digunakan oleh shane bisa kalian lihat dalam deskripsi gambar dibawah ini.

Shane hero yang wajib ada untuk mode CR

2. Rachel

Rachel adalah hero yang wajib ada setelah shane karena hero rachel ini bermanfaat untuk menghalau serangan setiap hero seven knght dan rachel ini mampu menahan, bahkan menghancurkan benteng atau serangan hero lawan. Untuk lebih jelas item yang dipakai oleh rachel bisa dilihat pada gambar dibawah ini.  Rachel hero yang wajib ada untuk mode CR

3. Lina

Lina adalah hero yang wajib ada setelah Shane dan Rachel karena lina ini dapat berguna untuk menghalau dan mengurangi damage serangan yang ditimbulkan oleh lawan. Dan lina ini berfungsi juga sebagai pemberi darah tamabahan kembali kenormal setelah serangan lawan berpengaruh kepada hero pemain yang lain.

Lina hero yang wajib ada untuk mode CR

4. Aris

Aris adalah hero yang hampir sama dengan Rachel, tetapi Aris ini kerjanya lebih efektik karena hero yang menjadi benteng serangan sebagai penghalau serangan lawan. Mungkin dalam pertempura ini aris adalah hero yang terkadang selalu mati terlebih dahulu, karena sering mendapat serangan ketimbang hero yang lainnya dan untuk saran item yang diunakan oleh aris harus lebih banyak menahan serangan berupa damage bahkan mengilangkan serangan musuh, 

Jika kalian tidak memiliki aris ataupun merasa kurang perananya hero aris ini, kalian dapat menggunakan hero pengnanti seperti sieg ataupun spike.

5. Eileene

Eileene adalah hero yang tipikal menyerang dan membuat hero lawan tidak bisa berkutik karena hero ini memiliki efek serangan listrik. Dan selain memiliki serangan listrik eileene ini dapat menangkal serangan khusunya ketika melawan CR yang di tempat oleh Dellon. Jika kalian tidak memiliki hero eileene dapat menggunakan hero lainnya seperti Ace dan Atalanta.

Eileene hero yang wajib ada untuk mode CR

Jadi itulah penjelasan untuk CR kalian agar lebih banyak mendapatkan point gold. Semoga berguna untuk kalian agar makin nyaman dan senang memainkan game seven knight ini, bahkan menjadi pelecut semangat untuk kalian agar guild war nya dalam mode CR mendaptkan rengking pertama setidaknya mendapatkan point tertinggi dalam member guildnya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba selalu gembira memaikan game seven knight.

About the author

AgusMBA

Leave a Comment