Kesehatan

Cara Mencegah Menopause Wanita Pada Usia Muda

Cara Mencegah Menopause Wanita Pada Usia Muda usia dini. Menopause adalah keadaan dimana seorang wanita tidak mendapat haid lagi selama 1 tahun berturut turut. Usia rata-rata menopause wanita Indonesia saat ini bergeser ke usia lebih tua 55 sampai 57 Tahun. Namun ada wanita yang tidak mendapat haid lagi pada usia muda misalnya 28 tahun. Berhenti haid sebelum mencapai usia 40 tahun disebut menopause dini.

Setiap wanita normal akan mengalami menopause. Sebagian wanita siap menghadapinya karena mereka menyadari keadaan itu merupakan proses alami yang pasti akan terjadi. Meski demikian Tak jarang wanita cemas menghadapinya. Mereka takut perubahan yang terjadi akibat dari menopause akan memudahkan kecantikan. Hal ini bisa dimengerti sebab kecantikan fisik merupakan sesuatu yang agung bagi wanita. Karena itu selama wanita menganggap kecantikan fisik menjadi hal utama tentu perubahan tubuh pada masa menopause sangat tidak diharapkan. Usia rata-rata menopause wanita Indonesia dahulu 48 tahun kini telah bergeser ke arah lebih tua yakni 55 sampai 57 Tahun.

Hal itu disebabkan adanya peningkatan derajat kesehatan wanita dewasa ini. Sebelum mengalami menopause biasanya didahului oleh pra menopause yang ditandai haid mulai tidak teratur. Misalnya bulan ini dapat haid tetapi bulan berikutnya tidak dan haid baru muncul tiga bulan kemudian. Itupun masa haid nya sangat singkat mungkin hanya 3 hari dan jumlah darah haid sangat sedikit. Menopause yang terjadi di bawah usia 40 tahun disebut menopause dini. Di Indonesia hingga sekarang belum ada data resmi tentang Angka kejadian menopause dini. Yang jelas banyak wanita mengalami masalah ini. Gejala menopause dini yang utama ialah berhentinya haid sebelum usia 40 tahun. Istilah lain yang terkadang menyertai seperti rasa panas di wajah berkeringat dingin dan nyeri sendi.

Penurunan hormon estrogen

Menopause yang normal terjadi akibat penurunan produksi hormon estrogen karena proses penuaan. Menopause Dini juga terjadi akibat penurunan hormon estrogen tetapi disebabkan berbagai faktor seperti gangguan hormonal. Ada juga yang karena penyakit tertentu sehingga Indung telurnya harus diangkat. Begitu indung telur diangkat maka akan kekurangan hormon estrogen karena yang memproduksi estrogen ialah indung telur. Namun ada juga penyebab menopause Dini karena gaya hidup. Gaya hidup yang selalu ingin instan dan mengkonsumsi obat-obatan pelangsing dengan cara yang salah memicu terjadinya menopause dini. Gaya hidup salah yang lain adalah mengubah budaya makan yang sudah benar menjadi salah.

Contohnya tempe dan tahu sudah menjadi bagian dari budaya bangsa Indonesia tetapi sekarang banyak orang yang tidak mau makan tempe dan tahu karena Gengsi. Mereka lebih senang makan makanan siap saji yang tidak mengandung gizi seimbang. Padahal tempe dan tahu salah satu makanan mengandung fitoestrogen tumbuh-tumbuhan cukup tinggi. Contoh lainnya banyak orang sekarang terlalu sibuk mencari uang sehingga tidak sempat berolahraga. Padahal olahraga selain membuat tubuh segar juga melancarkan peredaran darah membantu produksi hormon dan menguatkan tulang.

Proses Terjadinya Menopause

Proses terjadinya menopause Dini sebagai berikut. Wanita setelah berusia diatas 40 tahun Indung telurnya akan mengalami penurunan fungsi. Namun terkadang ada wanita sekalipun masih muda fungsi indung telur telah menurun. Penurunan fungsi indung telur membuat produksi hormon estrogen juga menurun. Keadaan ini menyebabkan haid tidak teratur dan lama lama berhenti sama sekali saat usia masih muda (menopause dini).

Hal ini bisa terjadi karena hormon estrogen merupakan materi utama pembentukan haid. Karena itu jika hormon estrogen tidak terbentuk maka haid juga tidak akan. Lebih jelasnya proses terjadinya haid itu sendiri sebagai berikut. Setiap hari indung telur mengeluarkan hormon estrogen dan progesteron. Kedua hormon ini kemudian bergerak menuju rahim dan tertimbun di sana membentuk selaput tipis. Jika dalam tubuh terjadi ketidakseimbangan hormon maka selaput tipis ini akan pecah dan mengeluarkan darah yang kemudian dikenal sebagai haid.

Efek yang ditimbulkan dari Menopause

Ditimbulkan setelah setahun haid berhenti bisa muncul beberapa keluhan antara lain sulit tidur jantung berdebar-debar rasa panas di wajah pelupa mudah lelah emosi labil sulit menahan buang air seni libido sex turun perasaan panas badan hebat yang kadang-kadang diakhiri dengan keringat banyak. Keluhan lainnya berupa nyeri sendi sering terbangun dari tidurnya malam hari kulit menjadi keriput mudah iritasi payudara kendur rahim mengecil vagina menipis karena hilangnya jaringan lemak dan vagina kering karena menurunnya produksi selaput lendir.

Dalam jangka panjang kekurangan hormon estrogen bisa menyebabkan tulang mudah rapuh jantung koroner depresi alzaimer dan stroke. Berhentinya haid pada wanita menopause Dini menyebabkan kesuburan ikut terganggu. Dalam keadaan demikian wanita tak mungkin bisa hamil lagi.

Cara Mengatasi Menopause Pada Usia Muda (Dini)

Wanita yang mengalami menopause Dini tak perlu cemas sebab bisa diatasi dengan terapi hormon estrogen. Dengan terapi hormon estrogen diharapkan mampu mengembalikan hormon estrogen yang telah berkurang. Dan keluhan fisiologis tubuh yang erat hubungannya dengan berkurangnya hormon estrogen seperti kulit keriput payudara kendur dan libido seks menurun dapat diatasi. Jadi dengan terapi hormon estrogen wanita yang telah menopouse Dini masih bisa menikmati kehidupan layaknya usia muda.

Keadaan ini bukan dia sendiri yang menikmatinya tetapi juga keluarga khususnya suami. Sebab ia masih bisa tampil cantik tentu suami juga merasa senang. Tak terkecuali tentang seks. Bila terapi ini dipilih bisa dilakukan saat haid nya mulai tidak teratur. Terapi hormon estrogen tidak menyebabkan kanker payudara. Hanya saja pemberiannya harus dibarengi dengan pemberian hormon progesteron. Kombinasi dua hormon ini aman digunakan. Wanita yang melakukan terapi ini disarankan rutin berkonsultasi dengan dokter agar semuanya terkontrol dengan baik.

About the author

Kahfie IDN

Pengetahuan adalah kebebasan, dan ketidaktahuan adalah perbudakan.

Leave a Comment