Tutorial Windows

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci – Papan ketik atau keyboard pada laptop merupakan sebuah perangkat yang cukup vital keberadaanya. Dimana jika keyboard rusak atau mengalami masalah, maka bisa dipastikan laptop tidak akan bekerja dan berfungsi baik sebagaimana mestinya.

Semakin sering menggunakan laptop, maka keyboard akan sering mengalami masalah yang tidak bisa kita tebak. Salah satu masalah yang kerap kali terjadi adalah keyboard laptop terkunci sehingga tidak bisa digunakan untuk mengetik atau melakukan aktivitas lain.

Dengan adanya masalah pada keyboard laptop akan sangat mengganggu, apalagi kita dihadapkan dengan kerjaan atau tugas yang mengharuskan menggunakan keyboard untuk menyelesaikan pekerjaan atau tugas tersebut.

Walau sebenarnya Windows sudah menyediakan keyboard virtual atau on screen keyboard yang dapat kita manfaatkan. Namun, jika tugas yang kita kerjakan banyak akan merepotkan dan memakan waktu yang lama.

Jika kamu mengalami masalah pada keyboard seperti rusak atau terkunci, maka kamu tidak harus panik berlebihan karena pada kesempatan kali ini kami akan membagikan tips dan trik untuk mengatasi keybord laptop terkunci.

Fungsi Keyboard

Sebelum masuk ke pembahasan, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa saja fungsi keyboard ini. Meskipun sebagian besar pengguna laptop sudah mengetahui funsi dari keyboard ini, namun ada beberapa fungsi lain yang mungkin saja beberapa dari pengguna belum mengetahuinya. Diantaranya:

  1. Sebagai sarana mengetik untuk menghasilkan sebuah dokumen.
  2. Menjalankan perintah sistem dengan cepat atau yang lebih kita kenal dengan sebutan Shortcut.
  3. Akternatif untuk input perintah ketika touchpad dan mouse mengalami kerusakan atau tidak berfungsi.
  4. Untuk mempermudah dalam mengoperasikan sebuah laptop atau komputer.

Penyebab Keyboard Terkunci

Jika keyboard kamu sebelumnya baik-baik saja tidak mengalami masalah ketika menggunakannya, mungkin salah satu dari penyebab keyboard tidak dapat kamu gunakan ada dibawah ini.

  • Terinfeksi Malware atau Virus.
  • Pengaturan tidak sengaja kamu rubah. Hal ini bisa saja terjadi pada saat kamu tidak sengaja menekan perintah untuk mematikan keyboard, sehingga membuat keyboard tidak dapat berfungsi.
  • Instalasi driver mengalami masalah.
  • Update sistem yang tidak support dengan keyboard yang kamu gunakan.

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Sebenarnya, jika keyboard pada komputer tidak berfungsi akibat keyboard terkunci bukanlah maslah besar karena masih bisa kita buka kembali.

Namun, untuk proses membuka keyboard terkunci berbeda-beda. Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan beberapa tahapan untuk membuka keyboard terkunci yang dapat kamu coba.

Restart Laptop

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Langkah pertama untuk membuka keyboard terkunci bisa dengan melakukan Restart pada Laptom kamu. Dengan me-Restart laptop, makan settingan berjalan pada Windows akan hilang (salah satunya adalah settingan kunci keyboard).

Untuk melakukan Restart pasti kamu sudah tahu caranya, namun bila ada yang belum mengetahuinya kamu bisa melakukan cara berikut:

  • Tekan tombol Windows.
  • Lalu klik icon Power pada bagian kiri bawah.
  • Pilih Restart, maka laptop secara otomatis akan melakukan restart.

Cara ini biasanya Work bagi keyboard komputer yang tidak sengaja ke kunci.

Reinstall Driver Keyboard

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Keyboard merupakan hardware yang bersifat plug and play atau keyboard akan langsung aktif dan bisa digunakan tanpa harus menginstall apapun terlebih dahulu.

Namun, dalam kondisi tertentu seperti keyboard terkunci kita perlu melakukan Reinstall Driver Keyboard. Berikut ini untuk cara lengkapnya:

  • Buka Device Manager dengan cara klik kanan pada Icon Windows atau bisa menekan tombol Windows + X maka daftar menu akan muncul, lalu pilih Device Manager.
  • Kemudian lihat pada bagian Keyboard apakan terdapat tanda seru, jika ada berarti keyboard kamu mengalami masalah (tapi jika tidak berarti keyboard baik-baik saja).
  • Jika keyboard kamu mengalami masalah, maka langsung saja kamu Reinstall Driver Keyboard. Klik kanan pada Keyboard dan pilih Update Driver Software.
  • Maka akan muncul dua opsi pilihan, pilih Search automatically for updated driver software.
  • Tunggu hingga proses Update Driver selesai, jika sudah Restart laptop.

Matikan Fitur Ease of Access

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Ease of Access merupakan sebuah fitur pada operasi sistem Windows yang mana berfungsi untuk memudahkan pengguna dalam mengoptimalisasi pemakaian.

Namun, kelemahan dari fitur ini kadang secara otomatis suka mengunci Keyboard yang membuat keyboard tidak dapat kita gunakan.

Kerena itulah, kita harus mematikan Fitur Ease of Access pada Windows jika keyboard laptop tiba-tiba terkunci. Berikut ini caranya:

  • Buka Control Panel dengan cara klik kanan pada dekstop, pilih Personalize dan ketikan Control Panel.
  • Lalu pilih Ease Of Access Center > Make the Easier Keyboard to use.
  • Setelah itu akan muncul jendela baru yang berisikan semua pengaturan keyboard, hilangkan centang pada berbagai pilihan dan klik OK.
  • Dan Restart laptop.

Atur Ulang Setting BIOS

Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci

Bisa dibilang sebagain besar pengaturan laptop berada pada BIOS, bahkan ada beberapa merk laptop yang mengharuskan melakukan pengaturan keyboard pada BIOS.

Berikut cara mengatur BIOS ke pengaturan semula:

  • Pertama, matikan laptop terlebih dahulu.
  • Kemudian nyalakan kembali, pada saat ada layar BIOS tekan tombol F112, ESC atau DEL. Setiap merk laptop memiliki kombinasi tombol yang berbeda, silahkan baca buku panduan yang diberikan.
  • Pilih opsi Revert to Defauly Settings dan klik Save.
  • Tunggu hingga proses laptop restart (rebooting).
  • Setelah proses selesai dan sudah masuk ke Homescreen, priksa apakah keyboard sudah kembali normal.

Akhir Kata

Demikian informasi yang dapay kami sampaikan mengenai Cara Mengatasi Keyboard Laptop Terkunci. Malah keyboard kekunci bisa terjadi pada semua merk laptop dan pada semua sistem operasi Windows, seperti Windows 7, Windows 8 dan Windows 10.

About the author

Handika Prasetya Ramadhan

Penulis JagoanKode yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar SIM Card Prabayar dan Pascabayar lewat akun Instagram @kemocengtakberbulu

Leave a Comment