TipsTrick

Cara Mudah Melihat Dan Menghapus Browsing History Di Browser

Saat kamu menggunakan browser untuk berselancar di internet, maka semua halaman yang kamu kunjungi akan disimpan di browser. Jadi kamu atau siapapun bisa dengan mudah mengakses kembali data tersebut jika membuka menu History.

Browsing history atau riwayat penelusuran bisa sangat berguna untuk kamu yang ingin membuka kembali website yang tidak sengaja kamu tutup. Misalnya, ketika kamu sedang membuka beberapa tab di Google Chrome lalu secara tidak sengaja menutup salah satu tab, maka kamu bisa membuka menu History untuk membuka kembali halaman website dari tab yang kamu tutup tersebut.

Kamu juga bisa menggunakan riwayat penelusuran untuk menemukan website yang kamu akses beberapa hari lalu namun kamu lupa untuk menyimpannya di menu Bookmark.

Di sisi lain, riwayat penelusuran juga terkadang mengganggu untuk sebagian orang yang ingin mengakses website tertentu tanpa diketahui orang. Ini karena apa yang kamu lakukan tersimpan di riwayat penelusuran tersebut.

Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa membuka website melalui fitur Private. Hal lainnya yang bisa kamu lakukan adalah menghapus data riwayat penelusuran sehingga tidak ada yang bisa mengakses kembali halaman website tersebut.

Bagaimana Cara Melihat Browsing History?

Untuk melihat browsing history terbilang sangat mudah. Pada kebanyakan browser, kamu hanya perlu menekan Ctrl+H. Shortcut tersebut bisa digunakan pada Google Chrome, Microsoft Edge, Internet Explorer, Mozilla Firefox dan sejumlah browser populer lain.

Setelah menekan tombol shortcut tersebut, maka akan tampil halaman baru yang menunjukan riwayat penelusuranmu. Biasanya tampilan riwayat  tersebut akan ditampilkan berdasarkan waktu penelusuran.

Sementara itu untuk pengguna smartphone, kamu bisa tap simbol tiga titik di browser dan pilih History.

Cara Mencari Halaman Website Yang Telah dikunjungi Di Menu History

Sejumlah browser dilengkapi dengan kemampuan untuk memudahkan pengguna dalam mencari halaman website yang ingin mereka temukan kembali. Kamu bisa melakukan hal ini bahkan setelah berminggu-minggu tidak mengunjungi halaman tersebut.

Caranya untuk melakukan hal ini terbilang mudah. Yang kamu perlukan hanya mengetik kata yang berhubungan dengan halaman yang kamu cari di kotak pencarian. Kamu bisa melakukannya di menu History. Cari kotak pencarian dan masukan kata yang diperlukan.

Misalnya jika kamu butuh akses ke video review pizza di Youtube yang ditonton sebulan lalu, maka ketik saja pizza di sana. Maka akan muncul sejumlah video yang telah kamu tonton yang membahas tentang pizza.

Cara Menghapus Browsing History

Selain melihat riwayat penelusuran, kamu juga bisa menghapus riwayat tersebut. Ini bisa dilakukan di semua browser. Kamu bisa menghapus semuanya sehingga tidak ada yang tersisa, atau menghapus riwayat penelusuran selama jangka waktu tertentu seperti satu bulan, satu minggu atau pun satu jam lalu.

Kamu juga bisa menghapus satu hingga beberapa halaman dari riwayat penelusuran tersebut secara spesifik. Misalnya, kamu tidak ingin orang lain tahu kalau kamu telah mengakses website tertentu. Maka kamu bisa menghapus halaman-halaman website tersebut di halaman History sementara membiarkan halaman website lain tetap ada.

Untuk menghapus riwayat pencarian berdasarkan waktu, maka kamu tinggal tekan Ctrl+Shift+Del. Pilih mau menghapus browsing history 1 jam , 24 jam atau 1 minggu lalu.

Untuk menghapus semuanya, pilih All Time (atau Semuanya jika menggunakan bahasa Indonesia). Selain itu, kamu juga bisa menggunakan tools seperti CCleaner. Tool tersebut sangat berguna untuk menghapus semua riwayat penelusuran. Terutama jika kamu menggunakan banyak browser.

Sementara untuk menghapus satu atau beberapa halaman secara spesifik, kamu bisa membuka menu History dan mengklik tiga titik di sebelah kanan halaman website yang ingin kamu hapus dan pilih Remove From History.

About the author

Alvin

Pemiliki Warnet yang merangkap sebagai Op Warnet dan penulis Freelancer.

Leave a Comment