Kartu SIM

Cara Mengatasi Daily Check in Telkomsel hilang – Terbaru 2020

Daily Check in Telkomsel – Apa itu Daily Check in Telkomsel ? Daily Check in Telkomsel merupakan salah satu layanan untuk semua pengguna Telkomsel agar memperoleh Bonus dan Reward berupa paket SMS, Tlp dan kuota Internet. Tentunya untuk mendapatkan bonus tersebut pengguna cukup Login atau Check in di aplikasi MyTelkomsel.

Jika ingin mendapatkan Reward atau bonus kalian di wajibkan untuk mengumpulkan Stempel yang terdapat di aplikasi MyTelkomsel yang bisa ditukarkan dengan berbagai hadiah menarik. Untuk penukaran Stampel Check in dapat ditukarkan sesuai dengan ketentuan Telkomsel, namun bagaimana jika Daily Check in kalian secara tiba-tiba hilang?.

Sebenarnya masalah hilangnya Daily Check in disebabkan oleh pengguna Telkomsel sendiri yang kurang memperhatikan. Memang promo yang diberikan Telkomsel cukup banyak seperti paket E-Parcel maupun penawaran paket lainnya. Oleh karena itu kalian sebagai pengguna jangan sampai salah atau kurang memeprhatikan caranya.

Daily Check in Telkomsel memang sangat mudah untuk dilakukan, namun masalah hilangnya Daily Check in bisa disebabkan oleh kelalaian kalian, masa promo berakhir atau kalian sudah menukar hadiahnya namun kalian lupa.

Mengapa Daily Check in Telkomsel Hilang

Daily Check In Telkomsel

Tidak sedikit pengguna Telkomsel yang belum mengetahui cara mengatasi Daily Check in yang hilang. Untuk lebih jelasnya mengenai mengapa Daily Check in atau sebabnya bisa kalian simak di ulasan kami berikut ini.

Masalah Penukaran STAM/Stampel

Pertama kalian perhatikan ketika akan melakukan penukaran hadiah Stam agar bisa diperoleh dalam hitungan hari. Untuk penukaran dapat kalian lakukan pada hari ke 5, 10, 16 dan 22. Jika kalian sudah mengumpulkan Stampel makan kalian sudah bisa menukarkan ke berbagai hadiah menarik yang telah disediakan.

Check Priode Promo

Langkah selanjutnya kalian harus benar-benar meperhatikan kapan masa promo Daily Check in berakhir pada aplikasi MyTelkomsel. Namun jika Daily Check in sudah tidak ada maka masa promo tersebut sudah berakhir.

Pastikan Nomor Telkomsel Memiliki Masa Aktif

Mungkin sebagian besar pengguna Telkomsel sering melakukan pengecekan masa aktif kartu yang digunakan, namun tidak ada salahnya jika kalian memastikan bahwa nomor Telkomsel memiliki masa aktif. Untuk dapat melakukan Check in nomor kalian harus memiliki masa aktif dan memiliki pulsa minimal Rp. 1.000 rupiah.

Pastikan Hadiah sudah di Klaim apa Belum

Terkadang kita sebagai pengguna suka lupa ketika sudah mengklaim hadiah yang diberikan oleh pihak operator. Karna peraturan dari Telkomsel tidak boleh menukarkan Stam ke hadiah yang sama, jadi sebaiknya kalian periksa terlebih dahulu apakah sudah melakukan penukaran.

Untuk mengetahui apakah sudah melakukan penukaran hadiah dapat kalian lihat di aplikasi MyTelkomsel di bagian Histori penukran Stam.

Daily Check in Telkomsel akan hilang apabila masa berlaku promo tersebut sudah berakhir. Jadi ada bainya kalian jangan sampai ketinggalan informasi tentang Daily Check in di aplikasi MyTelkomsel.

Selain menawarkan promo Daily Check in Telkomsel juga menawarkan beragam promo dan produk terbaru mereka salah satunya Internet Rumahan Paket Orbit Telkomsel yang memiliki kuota besar namun dengan harga yang cukup bersahabat. Jadi jangan sampai kehabisan masa aktif promo berakhir, segeralah kalian Beli atau Klaim hadiah kalian.

Akhir Kata

Nah, itulah informasi yang dapat kami sampaikan tentang Cara Mengatasi Daily Check in Telkomsel hilang. Semoga dengan adanya informsi mengenai Daily Check in Telkomsel yang kami bagikan dapat membantu dan bermanfaat bagi pembaca artikel ini, khusunya pengguna Telkomsel dimana pun kalian berada.

About the author

Handika Prasetya Ramadhan

Penulis JagoanKode yang paling sering minta dimaklumi kalau lagi lama nggak nulis | Dengan senang hati menjawab pertanyaan seputar SIM Card Prabayar dan Pascabayar lewat akun Instagram @kemocengtakberbulu

Leave a Comment

1 Comment