Sosial Media

5 Aplikasi Chat Ponsel yang Bisa Digunakan Lewat Browser PC

Ada banyak aplikasi pesan instan atau chat yang tidak hanya dirancang untuk perangkat ponsel. Beberapa di antaranya berasal dari aplikasi PC yang kemudian diekspansi ke ponsel. Nah, jika kamu memerlukan aplikasi chat ideal, sebaiknya carilah yang tersedia untuk ponsel dan PC sekaligus.

Ini akan sangat membantu terutama jika pekerjaanmu sehari-hari dilakukan di PC. Semua pemberitahuan chat bisa dibaca dan dibalas langsung dari PC tanpa harus membuka ponsel. Akan lebih baik lagi jika kamu bisa menggunakan browser tanpa harus memasang aplikasi tambahan yang bisa memperlambat PC.

Aplikasi Chat Lintas Platform Gratis Terbaik

Jadi, aplikasi chat lintas platform gratis apa yang harus diunduh? Dari sekian banyak aplikasi chat, lima yang ada dalam daftar ini adalah opsi terbaik. Mungkin tidak semuanya akan kamu pakai, jadi pilihlah salah satu yang menurutmu paling memenuhi semua kriteria.

1. WhatsApp

Kepopuleran WhatsApp semakin melonjak ketika Facebook datang untuk mengakuisisi. Sampai dengan hari ini, setidaknya ada lebih dari 1,5 miliar orang di dunia yang aktif menggunakan WhatsApp. Setiap bulan, tidak ada tanda-tanda pertumbuhan ini melambat.

Awalnya WhatsApp hanya tersedia di perangkat ponsel, tetapi kini kamu juga bisa menggunakannya di PC. Meski ada aplikasi mandiri khusus untuk Windows 10, tetapi kamu bisa menggunakannya lewat browser dengan cara memindai kode QR. Fitur WhatsApp di PC sama persis dengan aplikasi induknya.

2. Telegram

Dibandingkan dengan WhatsApp, aplikasi web Telegram jauh lebih ringan dan cepat. Secara fitur tidak ada yang berkurang sama sekali, kecuali penggunaan stiker. Untuk login ke aplikasi web Telegram kamu juga tidak perlu memindai kode QR, melainkan cukup dengan memasukkan nomor telepon yang didaftarkan.

Bedanya dengan WhatsApp adalah Telegram memiliki aplikasi portable untuk Windows, sehingga kamu tidak perlu memasangnya, terlepas dari versi web. Akan tetapi baik WhatsApp maupun Telegram sama-sama harus terhubung dengan ponsel yang terkoneksi internet.

3. Facebook Messenger

Menyebalkan memang ketika Facebook membuat Messenger terpisah dari aplikasi utama Facebook di ponsel. Ini membuatmu harus memasang dua aplikasi yang cukup memberatkan kinerja ponsel. Meski pada akhirnya mereka menawarkan aplikasi versi Lite, baik untuk Facebook maupun Messenger.

Tetapi jika kamu tidak ingin repot, gunakanlah Messenger langsung dari browser. Sejauh ini tampaknya Facebook masih belum berencana mengembangkan aplikasi Messenger mandiri untuk desktop.

4. LINE

Berbeda dengan tiga aplikasi chat sebelumnya, LINE tidak punya aplikasi berbasis web, tetapi kamu tetap bisa membukanya dari browser. Caranya adalah dengan memasang ekstensi di Chrome, lalu mengintegrasikannya dengan akun LINE kamu di ponsel. Hampir semua fiturnya sama, jadi kamu tidak harus membuka ponsel untuk mengirim pesan LINE.

Jika ingin menggunakan versi yang lebih lengkap, sebaiknya pasang aplikasi mandiri LINE di Windows maupun MacOS. Aplikasi LINE sangat populer di wilayah Asia terutama Jepang, serta beberapa negara lainnya termasuk Indoesia, Thailand dan Taiwan.

5. Skype

Pada dasarnya Skype adalah aplikasi PC, yang sudah terlebih dahulu ada sebelum ponsel pintar populer. Dulunya orang menggunakan Skype untuk melakukan panggilan video. Kemudian Skype mulai melebarkan sayap ke pasar ponsel dengan fungsi yang sama.

Tetapi fokus mereka kini lebih kepada aplikasi pesan instan dan pesan video. Bahkan Skype sekarang juga memungkinkan kamu mengirim pesan SMS dan menelepon telepon rumah. Skype untuk desktop tersedia dalam bentuk aplikasi mandiri di Microsoft Store dan juga versi web yang jauh lebih ringan.

Aplikasi Chat Mana yang Terbaik?

Sulit untuk memilih mana aplikasi terbaik di antara kelima pilihan di atas. Sebab, yang bisa memutuskan adalah kamu sendiri, karena kebutuhan masing-masing orang berbeda. Hanya saja, ada dua pertimbangan penting yang perlu dipikirkan sebelum mendaftar dan menggunakan salah satu aplikasi chat.

Pertama, apakah kamu memiliki kedua perangkatnya, yaitu ponsel dan PC. Lalu yang kedua adalah apakah target atau orang yang ingin kamu ajak bicara juga menggunakan aplikasi yang sama. Apabila kamu adalah admin media sosial atau bisnis online, sebaiknya gunakan semua opsi tadi.

About the author

Bagas Dharma

Keep calm and love Man United.

Leave a Comment